TERNAK MUSANG UNTUK PRODUKSI KOPI LUWAK
TERNAK MUSANG UNTUK PRODUKSI KOPI LUWAK
Memulai usaha Budidaya Musang atau Luwak untuk menghasilkan kopi Luwak tidaklah sulit jika anda sebagai peternak, Anda harus memiliki keahlian yang khusus.
Musang termasuk hewan pemakan daging (karnivora) dan termasuk binatang malam yang suka melahap buah kopi.
Terdapat dua jenis musang yang biasanya dibudidayakan untuk menghasilkan kopi luwak. Yaitu Musang Bulan (Tilu) dan Musang Binturung (Musang Molen). Bulu yang hitam di bagian pipi dan putih di ujung buntut dimiliki Musang Bulan. Sedangkan Musang Binturung berbulu hitam dengan sedikit bulu putih di kepalanya. Di lampung barat kedua jenis musang itu hidup liar. Musang Binturung lebih banyak mengkonsumsi kopi ketimbang Musang Bulan.
10 kilogram buah kopi dalam semalam bisa dilahap musang ini. Sedangkan Musang Bulan hanya 3 kilo. Sejak umur 12 tahun Musang Binturung baru memiliki kemampuan memilih kopi yang baik. Sedangkan Musang Bulan memiliki kemampuan memilih kopi berkualitas sejak umur 3 tahun.
Kesabaran yang tinggi dibutuhkan dalam menjalani bisnis peternakan musang. Mengingat musang adalah hewan liar yang beranak-pinak di alam bebas. Ajarilah musang makan secara teratur ketika Anda membawanya ke kandang.
Anda bisa memberi pepaya, pisang, susu, madu, dan ikan lele sebanyak empat kali sehari. Biji kopi merah dari jenis arabika dan robusta yang sudah di masak barulah Anda berikan di waktu malam.
Tanamlah pohon kopi di dekat peternakan agar serupa dengna habitat asli musang. Untuk Anda yang berada di daerah Lampung Barat tentu tidak sulit memasok buah kopi. Sebab, buah kopi robusta, arabika, arobusta, dan liberica melimpah ruah di daerah Lampung Barat.
Setelah membuang kulitnya, musang menelan bulat-bulat buah kopi. Enzim khusus mencerna buah kopi pada pertu musang. Kotoran berikut biji kopinya pun dikeluarkan musang setelah 2 hingga 12 jam di dalam perut.
Jemurlah kotoran itu di bawah terik matahari sampai kadar air tinggal 20%. Barulah setelah itu Anda memilih biji kopi luwak kering yang masih utuh dan bersih untuk kembali dijemur sampai kadar air 10%. Agar aroma dankualitas kopi yang baru saja digoreng bisa bertahan lama, lakukanlah penggorengan biji kopi luwak bila ada pesanan.
CARA MERAWAT CHIHUAHUA
CARA MERAWAT CHIHUAHUA
Anjing
Chihuahua merupakan salah satu trah anjing yang yang cukup sulit untuk
dikembangkan. Dibutuhkan pengalaman khusus, pengetahuan dan ketelatenan untuk
merawat anak anjing Chihuahua. Ukuran anakan Chihuahua yang dapat dibilang
cukup aman adalah >90 gram. Jika anakan Anda berukuran di atas 90gram, Anda
dapat merasa sedikit lega karena kesempatan hidup mereka lebih besar.
Ukuran yang dikatakan rawan adalah >80 gram. Tidak dikatakan mustahil untuk
hidup, tetapi harapan untuk hidup mereka lebih kecil daripada yang berukuran
lebih dari 90 gram. Untuk itu kita harus lebih telaten, sabar dan sangat
hati-hati merawat mereka.
Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi anakan Chihuahua yang baru lahir :
Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi anakan Chihuahua yang baru lahir :
- Tempatkan mereka di tempat yang hangat. Dapat menggunakan tumpukan beberapa handuk atau penghangat listrik yang ditempatkan di bawah handuk. Dapat juga menggunakan lampu duduk sekitar 10-15watt dan diletakkan 40cm dari anakan. Atau bila Anda tidak sempat membeli kedua benda di atas, Anda dapat menghangatkannya di belakang lemari es (yang penting tidak ada angin dan mendapat hawa panas)
- Usahakan untuk menjaga induk
tetap fit dengan menambah porsi makanannya. Apabila Anda menggunakan dog
food, Anda harus menggantinya dengan yang puppies (untuk protein bagi
anak2nya).
Sering ditemukan situasi induk yang pemilih dan tidak mau makan ketika menyusui. Anda dapat mencoba untuk menyuapinya atau menambah makanannya dengan daging sapi atau ayam agar sang induk mau makan. - Apabila induk memproduksi
sedikit susu, Anda dapat menambahkannya dengan memberikan ”Moloko B12”
kepada sang induk yang dapat diperoleh dari apotek. Dosis perlu
dikonsultasikan kepada Dokter hewan.
Dan apabila anakan sudah berusia >2minggu, anakan dapat diberi susu formula (khusus anjing) sesuai takaran. *Hal ini hanya dilakukan apabila susu dari induk tidak mencukupi - Selama 2-3jam, anda harus
mengecek keadaan sang induk dan anaknya. Harus dipastikan anakanya menyusu
dengan cukup. Coba raba perutnya, apabila masih kosong, anda harus
memaksanya untuk menyusu lagi. Apabila perutnya sudah keras, berarti dia
sudah menyusu dengan baik.
Bagi anakan yang tidak dapat menyusu sendiri, anda harus extra menjaganya. Harus dipegangi sambil menekan-nekan susu sang induk agar ia dapat menjilati tetesannya.
Apabila dia sudah bisa mengecap dan menyedot hentikan penekanan susu induk, karena dia akan tersedak dan mati. Biarkan dia menyedot sendiri, anda cukup memeganginya agar tidak lepas dari puting sang induk. - 2 minggu pertama adalah usia yang masih rentan, jadi anda harus extra hati-hati menjaganya. Jangan melewatkan point2 di atas.
- Usia 3 minggu anakan sudah mulai ada kekebalan tubuh dan dapat membuka matanya. Bahkan mereka mulai belajar untuk berdiri dengan merangkak. Momment ini sangat ditunggu-tunggu! Pengawasan dapat dikurangi apabila anakan sudah cukup pintar menyusu sendiri.
- Minggu ke 4, anakan sudah cukup kuat untuk diberi makanan tambahan untuk mempersiapkan dirinya dipisah dari sang induk. Pertama-tama anda dapat menggunakan bubur bayi usia dibawah 6bulan. Beri lah bubur itu 1x sehari selama 2 hari, kemudian 2x sehari selama 4 hari (dapat dicampur dogfood yang sudah diairkan agar mengembang). Lakukan terus secara bertahap hingga anakan mengkonsumsi dogfood saja.
- Memisahkan anakan dari
indukanya tidak boleh langsung. Anakan dapat dipisah di kandang sendiri
dan diberi makan dogfood lembek 4x sehari. Usahakan tiap hari 1x menete
pada sang induk. Jangan sampai sang induk dibiarkan 24jam tidak menete,
karena asi akan menjadi basi dan beracun untuk anaknya.
Lakukan terus sampai 2-3 hari. Setelah itu barulah anakan mengkonsumsi semua dog food. - Biasanya sang induk yang lemah, dapat menggigil karena susunya tidak disedot. Hal ini wajar, anda tidak perlu khawatir. Anda bisa membantu mengurangi rasa sakitnya dengan mengkompres tiap2 susunya dengan handuk yang dibasahi air hangat. Lakukan 2-3x sehari.
CARA MEMELIHARA KUCING PERSIA
CARA MEMELIHARA KUCING PERSIA
.Berikut adalah beberapa tips yang bisa dijadikan sebagai panduan dasar untuk merawatkucing Persia.
1. Dengan
bulu yang panjang, kucing Persia harus disikat (disisir) setiap hari.
Ini menjadi
perawatan dasar yang harus dilakukan mengingat kucing Persia memiliki kemampuan
terbatas untuk merawat bulu mereka sendiri.
Idealnya,
bulu kucing Persia harus disisir dengan sisir logam dua kali sehari untuk
mencegah kusut dan memastikan bulu mereka tetap bersih dan berkilau.
2. Sebagai
perawatan tambahan, seka bulu kucing Persia dengan tisu bayi setiap hari.
Tisu bayi
ideal digunakan karena selain akan membuat bulu kucing berbau harum, juga tidak
akan menyebabkan alergi karena formula tisu bayi yang lembut.
3. Jika bulu
kucing Persia sudah terlanjur kusut, hal terbaik yang dapat dilakukan adalah
dengan meminta bantuan profesional.
Bulu kusut
bisa menyakitkan dan membuat kulit mereka tertarik atau bahkan terluka.
4. Banyak
kucing Persia memiliki masalah dengan saluran air mata mereka.
Kucing
dengan masalah ini cenderung banyak mengeluarkan air mata.
Jika ini
yang terjadi, pastikan untuk membeli tisu mata yang sesuai untuk membersihkan
mata dan daerah hidung kucing Persia
Hidung yang jarang
dibersihkan bisa saja tersumbat sehingga kucing menjadi kesulitan bernapas.
5. Beri makan kucing Persia dengan makanan yang dikhususkan atau cocok untuk
jenis kucing, agar tetap terjaga kondisi kucing nya.Makanan harus mengandung semua nutrisi yang diperlukan agar kucing Anda selalu berada dalam kondisi prima, penuh energi, serta bulu yang tumbuh indah serta terjaga
6. Pastikan Anda memiliki cukup waktu setiap hari untuk bermain dengan kucing Persia Anda. Agar kucing anda terbiasa bermain dengan anda.
Berikan berbagai mainan yang disukainya. Kucing jenis ini umumnya dipelihara di dalam rumah.
7. Kucing Persia adalah jenis kucing pemilih. Tempat pembuangan kotoran mereka harus dibersihkan setiap hari. Agar mereka terjaga kesehatan
Mereka menyukai tinggal di tempat yang bersih dan nyaman.
8. Jika memungkinkan beri jendela kecil atau ruang kosong di sekitar jendela rumah agar kucing Persia dapat berjemur.
Berjemur bisa membantu menjaga kesehatan mereka.
9. Kucing Persia dapat hidup selama 20 tahun. Ini berarti memelihara kucing Persia membutuhkan komitmen jangka panjang. Dan harus terawat semaksimal , agar kucing bisa terjaga kesehatan.
PROSES PENJINAKAN SUGAR LIDER
simak cara perawatan Sugar Glider,
pertama-tama proses menjinakkan Sugar Glider dulu
Cara menjinakkan Sugar Glider: Setelah kamu memutuskan serius untuk memelihara Sugar Glider. Hal pertama yang dilakuin tentu ngebiasain hewan Sugar Glider beradaptasi dengan kamu.
Cara menjinakkan Sugar Glider: Setelah kamu memutuskan serius untuk memelihara Sugar Glider. Hal pertama yang dilakuin tentu ngebiasain hewan Sugar Glider beradaptasi dengan kamu.
- Cara simpel pertama adalah dengan bau keringat bada kita. Usahakan terus Sugar Glider itu mengingat-ingat bau keringat kita. Hewan ini termasuk peka dalam ingatan loh. Dengan memakai semisal sapu tangan bekas keringat kita yang dimasukkan ke dalam kandang sugar glider, ini bisa mengenalkan kita kepadanya. Atau bisa juga membawa SG ini ke mana pun dengan memasukkan bonding pouch.
- Yang kedua prosesnya ialah memberi makan SG dengan tangan kita. Ngasih makan sugar glider secara perlahan-lahan, jangan terlalu cepat ya. Atau menarik tangan secara cepat saat memasukkan makanan ke dalam kandang. Karena itu bisa diartikan SG kalau kita takut padanya.
- Dan cara yang biasanya ngebikin SG lebih jinak kepada kita adalah membiarkan SG menggigit. Memang butuh keberanian. Sodorin ibu jari dengan posisi kuku terbalik deh. SG nantinya akan menggigit ibu jari kita. Ulangi terus prosesnya tiap hari. Nanti lama kelamaan SG akan merasa bosan untuk menggigit ibu jari kita.
Nah. Kalau sugar glider sudah tenang dan terbiasa dengan kita. SG biasanya
akan bisa diajak bermain dengan kita.
Kandang Sugar Glider:
Kandang Sugar Glider:
- Sugar Glider (SG) sangat menyukai aktivitas memanjat dan melompat, kandang semakin besar dan tinggi akan semakin bagus. Di dalam kandang sebaiknya diletakkan cabang/mainan cabang agar SG bisa memanjat dan bermain-main.
- Letakkan cage pouch sarang agar SG bisa bersembunyi. Selain itu, kandang bisa dilengkapi dengan maina lainnya agar SG bisa bermain-main.
- Hindari penempatan di ruangan ber-AC. Kalau terpaksa di ruangan ber-AC, taruhlah pouch / hidding biar hangat.
- Sering ajak main ke luar kandang apabila sudah jinak.
Tentang Makanan sugar Glider
Tentang Makanan Sugar Glider
Apa yang harus diberikan sebagai makanan untuk sugar glider kesyangan?. Sugar Glider adalah hewan
yang sangat aktif dan memiliki tingkat metabolisme yang tinggi. Aktifitas
biologisnya SG mengkonsumsi protein dalam jumlah tinggi untuk memenuhi
kebutuhan energi mereka. Selain protein, Sugar Glider juga memerlukan asupan kalsium
yang cukup, tetapi tidak berlebihan. Protein dan kalsium sangat diperlukan
untuk aktifitas metabolisme seekor Sugar Glider. Kekurangan protein dapat
menyebabkan pertumbuhan Sugar Glider terhambat dan terlihat kurus, sementara
kekurangan kalsium dapat menyebabkan masalah yang lebih serius seperti Hind Leg
Paralysis (HLP).
Sugar Glider merupakan hewan
yang pemilih mengenai makanan yang dia sukai. Terkadang Sugar Glider pada satu
hari akan memakan buah, dan bisa saja keesokan harinya dia tidak mau memakan
buah. Memang begitulah sifat Sugar Glider, Anda tidak perlu khawatir jika suatu
saat Sugar Glider Anda tidak mau memakan makanan yang biasa Anda berikan pada
mereka. Cukup ganti menu makanannya, dan tawarkan makanan tersebut kembali
setelah beberapa hari. Sehingga sugar glider tidak merasa bosan setiap saat
makanan harus di ganti.
Lalu apa yang harus diberikan sebagai menu makanan untuk SugarGlider?
Sugar Glider yang dipelihara
oleh manusia membutuhkan buah dan sayuran segar, juga berbagai macam sumber
protein seperti telur, daging dan serangga. Kebutuhan kandungan protein dalam
menu harian seekor Sugar Glider berkisar andata 25 - 30 %.
Buah dan sayuran segar adalah makanan wajib untuk seekor Sugar Glider. Tidak hanya untuk memenuhi
kebutuhan nutrisi, buah dan sayuran segar juga merupakan hiburan bagi mereka.
Sugar Glider senang bermain-main dengan buah, dan tentu saja apabila sering
diberi buah yang berbeda jenisnya akan membuat Sugar Glider senang. Sugar
Glider, lebih menyukai buah yang rasanya manis. Tiap individu dapat memiliki
selera yang berbeda-beda tentang buah yang disukainya.
Dalam memilih buah dan sayur untuk diberikan kepada Sugar Glider, Anda harus memperhatikan kandungan
kalsium (Ca) dan fosfor (P) dalam buah atau sayur tersebut. Fosfor merupakan
unsur yang menghambat penyerapan kalsium dalam tubuh, karena itu, perbandingan
kalsium : fosfor (Ca:P) utnuk Sugar Glider, minimal adalah 2:1 dimana
2 adalah kandungan kalsium dan 1 adalah kandungan fosfor. Semakin tinggi
kandungan kalsium dan semakin rendah kandungan fosfor akan lebih baik. Pepaya
adalah salah satu buah terbaik utnuk diberikan pada Sugar Glider setiap hari
karena memiliki kandungan kalsium yang tinggi.
Dalam memberi buah untuk Sugar Glider, pastikan Anda menggunakan buah
segar yang telah dicuci bersih untuk menghindari adanya sisa pestisida atau
bahan kimia lainnya pada kulit buah tersebut. Jangan menggunakan buah kalengan
karena memiliki resiko kandungan bahan pengawet kimia yang berbahaya untuk
Sugar Glider. Setetes bahan kimia bagi Sugar Glider dapat berakibat fatal!
Ingat, tubuh mereka sangat kecil, karena itu butuh sedikit saja bahan kimia
untuk membuat mereka keracunan. Buang buah yang tidak dimakan setelah 8-12 jam,
jangan biarkan Sugar Glider kesayangan Anda memakan buah atau makanan yang
telah basi.
Beberapa Sugar Glider
(terutama Sugar Glider tangkapan liar dari hutan) akan mengigit-gigit buah dan
menghisap cairan buah tersebut, kemudian memuntahkan ampasnya. Hal ini terjadi
karena di alam liar, Sugar Glider terbiasa memakan cairan seperti nektar bunga, getah pohon
yang manis (akasia, dll) dan juga cairan tubuh serangga. Jika Anda melihat
Sugar Glider kesayangan Anda melakukan hal ini, ketahuilah bahwa ini adalah hal
yang wajar.
Sugar Glider sangat menyukai
makanan manis, namun bukan
berarti semua makanan manis baik bagi mereka. Jangan pernah
memberi makan Sugar Glider kesayangan Anda gula, permen dan coklat!,kasih ane aja gan, hehehe. Gula dan permen mengandung
banyak karbohidrat tetapi sangat sedikit atau bahkan tidak mengandung nutrisi
lain yang diperlukan seekor Sugar Glider (seperti kalsium, vitamin, protein).
Tentu akibatnya Sugar Glider jadi kekurangan nutrisi (protein, kalsium,
vitamin) yang justru sangat mereka butuhkan. Coklat dan susu sapi sebaiknya tidak diberikan pada
Sugar Glider. Coklat beracun bagi Sugar Glider dan dapat menyebabkan kematian,
sementara susu sapi memiliki kandungan laktosa tinggi, yang dapat menganggu
pencernaan Sugar Glider. Pada beberapa Sugar Glider (tidak semua) susu sapi
dapat menyebabkan gangguan pencernaan seperti diare, dan dalam beberapa kasus
bahkan menyebabkan tubuh Sugar Glider membengkak dan mengarah pada kematian!
Makanan lain yang beracun bagi Sugar Glider adalah bawang. Hindari memberikan
bawang, atau makanan lain yang mengandung unsur bawang pada Sugar Glider.